Pulau Pahawang Lampung – Lampung merupakan salah satu provinsi yang ada di pulau sumatera. Lampung memiliki banyak destinasi wisata yang dapat di kunjungi bagi para wisata dalam maupun luar negeri.
Wisata yang dapat di kunjungi terdiri dari wisata alam, wisata kuliner, wisata bersejarah dan wisata buatan yang sangat indah dan mempesona.
Pada artikel ini kita akan membahas wisata alam yang ada di daerah Lampung.
Wisata alam yang akan kita adalah Pulau Pahawang Lampung.
Pulau Pahawang lampung adalah salah satu tujuan wisata favorit dan populer di Provinsi Lampung. Terkenal akan keindahan baharinya, termasuk bawah lautnya.
Saat ini sudah banyak penginapan di sekitar pulau dengan berbagai kelebihannya.
Pulau Pahawang lampung adalah pulau terbesar di sekitar Teluk Ratai. Telah menjadi destinasi wisata favorit wisatawan dari berbagai daerah di Indonesia
Sejarah Pulau Pahawang Lampung
Awal mula pulau pahawang lampung berdiri di mulai datangnya nahkoda kapal pada tahun 1700-an, kemudian datang pula hawang yang merupakan keturunan cina.
Hawang menetap di sebuah pulau sampai memiliki anak perempuan yang kepa di panggil hawang.
Kelaziman memanggil Pok Hawang akhirnya menjadi nama Pulau di mana Hawang menetap dengan sebutan Pulau Pahawang lampung pada tahun 1850-an.
Perkembangan desa Pulau Puhawang di awali dengan datang dan berdiamnya H.Muhammad bin H.Ibrahim hulubalang dari Kalianda yang tinggal di Kalangan, sedangkan di Pulau Pahawang sejak kedatangan Ki Mandara dari Sulawesi Selatan tahun 1920-an.
Perkembangan selanjutnya di mulai sejak tahun 1930 dengan datangnya Datuk Jahari yang menetap dan menikah dengan anak Ki Mandara di Penggetahan dan H. Dulmalik dari Putih Doh yang menetap di Suak Buah.
Pada perkembangannya Desa Pulau Pahawang memiliki terbagi dalam 6 Dusun yang bernama Dusun I Suak Buah, Dusun II Penggetahan, Dusun III Jeralangan, Dusun IV Kalangan, Dusun V Pahawang dan Dusun VI Cukuh Nyai.
Kalangan adalah dusun yang terletak di daratan pulau Sumatera yang di pisahkan oleh laut dengan jarak tempuh antar keduanya 1/4 jam dengan perahu ketinting
Daya Tarik Pulau Pahawang Lampung
Pulau Pahawang lampung memiliki beberapa daya tarik yang dapat membuat mata kita menjadi melek karena keindahan pemandangan di Pulau pahawang.
Berikut ini daya tarik yang kita dapatkan di Pulau pahawang lampung:
Hutan Mangrove
Begitu masuk ke dalam kawasan wisata pulau ini, mata Anda akan di manjakan dengan pemandangan hijau hutan mangrove.
Jajaran hutan mangrove sepanjang pantai sudah pasti menunjukkan betapa alaminya alam pulau Pahlawang lampung ini.
Hutan Mangrove di pulau ini di lindungi oleh peraturan desa yang siap menghukum siapapun yang merusak keasrian hutan mangrove.
Dengan peraturan yang ketat tersebut, hutan mangrove pulau Pahawang lampung tumbuh subur dan menjadi habitat bagi berang-berang jenis Mangrove Jack.
Tentu saja menjadi habitat untuk berbagai ikan pula.
Meskipun begitu, daun dan buah pohon bakau di manfaatkan oleh masyarakat sekitar untuk membuat olahan makanan dan kudapan berbahan dasar pohon bakau.
Pemanfaatan ini pun di lakukan dengan sewajarnya tanpa mengeksploitasi hutan mangrove.
Pasir Putih
Berkunjung ke daerah pantai tentu tak lengkap tanpa bermain pasir atau menikmati berjalan di atas pasir dengan kaki telanjang.
Apalagi di atas pasir putih yang berkilau yang lembut. Pada waktu tertentu, Anda juga bisa menikmati berjalan di jembatan pasir putih yang muncul di saat air surut.
Terumbu Karang
salah satu magnet dari wisata pulau Pahawang lampung ini. Keindahan dan kekayaan terumbu karang berbagai jenis yang memantul dari air laut jernih.
Di tambah ikan-ikan terumbu berwarna-warni yang berenang di sekitar terumbu. Tentu saja keeksotisan ini dapat Anda nikmati dari dekat dengan menyelam.
Bebapa jenis karang seperti anemon, karang otak, karang seroja, karang kapur, dan karang jahe.
Karang-karang tersebut menjadi habitat bagi ikan-ikan laut seperti ikan naso, ikan batok biru,ikan nyongnyong, dan ikan tempala.
Dan yang menjadi sorotan yaitu ikan badut atau lebih di kenal dengan ikan nemo.
Beberapa instalasi buatan sengaja di tenggelamkan di dalam laut oleh pihak pengelola wisata.
Bentuknya bermacam mulai dari gapura, candi, atau hanya sekedar tulisan “Pulau Pahawang” dan sejenisnya.
Selain sebagai penambah keindahan alam dasar laut, juga sebagai habitat ikan-ikan laut. Tentunya bisa jadi spot foto menarik.
Taman Nemo Pulau Pahawang Lampung
Saat berenang, di bawah laut pulau ini memiliki jutaan Nemo yang berenang. Ikan Nemo ini menjadi daya tarik berkunjung ke pulau ini bagi pecinta laut.
Habitat asli dari ikan Nemo ini menjadi salah satu daya tarik di pulau ini.
Banyaknya ikan Nemo yang berenang di sekitar pulau ini menjadikan lokasi ini di namakan Taman Nemo oleh warga sekitar.
Di taman ikan Nemo ini terdapat sebuah taman bawah laut yang di buat oleh warga. Taman ini di tuliskan Pulau Pahawang Lampung, Taman Nemo.
Tanjung Putus
Tempat ini menjadi salah satu dari banyaknya lokasi menarik yang ada di pulau eksotis ini.
Tanjung putus ini merupakan sebuah jembatan pasir yang menjadi penghubung Pahawang Besar dengan tanjung ini. Jalan berpasir atau jembatan ini hanya bisa nampak saat air laut surut.
Saat air laut pasang, jembatan pasir ini akan hilang dan tidak nampak.
Aktivitas yang dapat di lakukan di Pulau Pahawang
Banyak sekali aktivitas yang dapat di lakukan di Pulau Pahawang yang dapat menyenangkan hati. Berikut aktivitas yang dapat dilakukan di Pulau Pahawang Lampung:
Snorkeling
Sebagai tempat wisata alam yang unggul dengan kekayaan terumbu karangnya, pastinya Anda tidak bisa melewatkan untuk mengaguminya dari dekat.
Untuk peralatan menyelam tak perlu Anda khawatirkan, karena pihak wisata pulau Pahawang lampung sudah menyediakan persewaan alat.
Setelah puas menikmati terumbu karang di permukaan, cobalah untuk menyelam lebih dalam atau diving di sekitar pulau Legundi dan pulau Tanjung Putus,
disana Anda bisa menemukan goa bawah laut dan kapal karam yang menjadi habitat kumpulan ikan laut berwarna-warni.
Banana Boat
Berkeliling pantai beken dengan banana boat. Jika bosan berenang, wisatawan bisa mengelilingi pantai ini dengan menyewa banana boat.
Banana boat dapat di sewa di sekitar pantai dengan tarif Rp 30.000 saja.
Menikmati keindahan pantai primadona ini, menjadi salah satu kegiatan menarik lainnya.
Bagi wisatawan yang datang berlibur bersama anak-anak. Bermain banana boat ini menjadi kegiatan seru dan menyenangkan.
Island Hopping atau Menjelajahi Pulau
Di sekitar Pulau Pahawang Lampung ini, para wisatawan sering menjelajah ke beberapa pulau terdekat di lokasi ini.
Pulau tersebut yaitu Pahawang kecil, Pulau Kelagian Kecil, Pulau Kelagian Besar dan Cukuh Bedil.
Di setiap pulau ini terdapat keindahan alam yang unik dan menarik. Para wisatawan dapat snorkeling dan diving di setiap lokasi ini.
Setiap lokasi ini memberikan keindahan laut yang asri dan mengagumkan.
Lokasi dan Rute ke Pulau Pahawang
Pulau Pahawan Lampung berlokasi di desa Pahawang, Marga Punduh, kabupaten Pesawaran, Lampung. Perjalanan dari pusat kota Bandar Lampung menuju pulau cantik ini di tempuh selama sekitar 2 jam menggunakan jalur darat dan jalur laut.
Berikut rute yang harus di lalui untuk sampai ke Pulau Pahawang Lampung dari Bandar Lampung, pelabuhan, terminal, dan bandara terdekat.
- Dari pelabuhan Bakauheni – Menuju terminal Rajabasa menggunakan bus selama 3 jam – menuju Pasar Bawah Ramayana menggunakan angkutan umum jurusan Rajabasa Tanjung Karang selama 30 menit – menuju gudang garam menggunakan angkutan umum Tanjung Karang Teluk Betung – menuju ke dermaga Ketapang menggunakan angkutan umum pick up selama 1 jam – menuju pulau Pahawang lampung dengan menyewa kapal selama 20 sampai 30 menit.
- Dari Bandar Lampung menggunakan kendaraan pribadi – menuju arah selatan ke dermaga Ketapang selama 49 menit – menuju pulau ini dengan menyewa kapal selama 20 sampai 30 menit.
- Dari bandara Radin Inten – mengambil jalan lintas Sumatera selama 53 menit – mengambil jalan Raya Way Rata selama 35 menit – menuju ke dermaga Ketapang – menuju pulau Pahawang lampung dengan menyewa kapal selama 20 sampai 30 menit.