Kuntum farmfield Bogor, Destinasi Wisata Yang Bernilai

Kuntum Farmfield Bogor : Berwisata merupakan kegiatan yang sangat ditunggu-tunggu oleh setiap kalangan untuk memberikan refreshing terhadap diri yang penuh dengan kegiatan dan rutinitas sehari-hari. Kegiatan berwisata sangatlah beragam dan menarik.

Kali ini kita akan membahas salah satu kegiatan berwisata yang tidak hanya bersifat refreshing namun juga bersifat edukatif.

Kuntum Farmfield Bogor merupakan tempat wisata yang tidak hanya menawarkan kegiatan rekreasi namun juga adanya muatan nilai edukatif didalamnya.

Kuntum Farmfield Bogor adalah tempat yang paling cocok untuk dikunjungi untuk berwisata keluarga.

Disini, wisatawan bisa menikmati keindahan alam dan memberikan sarana edukasi untuk anak-anak karena di tempat ini wisatawan akan disuguhi dengan beberapa aktifitas seru.

Baca : Cimory Riverside , Datang dan Nikmati keseruan Rekreasi Mu

Mengusung konsep agrowsiata membuat tempat ini menyatukan unsur pertanian, perkebunan, perikanan dan peternakan dalam sebuah wadah yang dikemas secara menarik dan asik.

Disini Pengunjung akan diberi pelajaran bagaimana cara menanam dengan benar, bagaimana cara memanfaatkan pupuk kompos hingga agribisnis.

Berbagai macam koleksi tanaman bisa dilihat di kawasan ini. Bagi yang ingin membawanya pulang dan mencoba menanamnya sendiri di rumah, sobat native bisa membeli bibitnya dengan harga mulai dari 10 ribu rupiah saja.

Kawasan ini seperti punya daya tarik yang begitu kuat. Setelah berjalan beberapa langkah di tempat ini, pengunjung akan merasakan ketenangan, kenyamanan, dan keteduhan yang luar biasa.

Ditambah setiap detiknya irama melodi gemericik air terdengar membahana dan menjadi terapi jiwa yang menarik.

Harga Tiket Masuk Kuntum Farmfield

Berwisata ke nursery ini pengunjung akan dikenakan biaya tiket yang relatif terjangkau. Harga tiket masuk Kuntum Farmfield Bogor ditawarkan mulai dari Rp50.000 per orang.

Harga Tiket Masuk
Senin-SabtuRp. 50.000
WeekendRp. 60.000

Jam Buka Kegiatan

Kuntum Farmfield Bogor bisa dikunjungi setiap hari mulai pagi sampai sore hari. Kebun ini dibuka mulai pukul 08.00 pagi.

Jam Buka Kegiatan Wisata
Senin-Jumat08.00-18.00
Weekend08.00-16.00

Suasana alam pertanian, peternakan akan sangat kental terasa ketika memasuki kawasan Kuntum Farmfield. Di objek wisata ini terdapat berbagai macam kegiatan dan daya tarik yang bisa dinikmati oleh pengunjungnya.

Aktivitas Yang Dilakukan Di Kuntum Farmfield Bogor

1. Menanam dan Panen Sayur

Kegiatan pertama yang bisa dilakukan oleh pengunjung adalah menanam dan memanen aneka jenis sayuran organik langsung di lahan perkebunan.

Pengunjung lalu dipersilakan mencoba menanam dengan sebelumnya diberikan instruksi cara menanam yang benar sesuai jenis sayur yang ditanam. Akan dijelaskan pula tentang pertanian organik sebagaimana yang menjadi fokus Kuntum Farmfield Bogor.

 menanam padi
pegipegi.com

2. Memberi Makan Ternak

Terdapat beberapa jenis hewan ternak yang menjadi koleksi Kuntum Farmfield yaitu Sapi, Domba, Kambing, dan Biri-Biri, dan termasuk Kuda, Kelinci, dan Marmut.

kuntum agrowisata anak
travelspromo.com

Untuk kebersihan kandang terbilang cukup bersih sehingga cukup nyaman bagi pengunjung termasuk anak-anak. Di area lain ada, tempat khusus beserta sungai buatan yang diisi aneka unggas.

3. Permainan Menangkap Ikan

Tak kalah serunya terutama bagi anak-anak adalah bermain air di kolam yang berisi banyak ikan.

Anak-anak akan diberikan wadah jaring untuk mencoba menangkap ikan langsung di kolam. Kegiatan ini tentu baik bagi anak-anak untuk merangsang refleks dan gerak motorik.

Kuntum Farmfield Bogor menangkap ikan
satriabergetar.net

4. Berkuda di Area Kuntum Farmfield Bogor

Kegiatan lain yang tak kalah seru dan bisa dicoba adalah menunggang kuda. Kegiatan ini akan mengajak pengunjung menaiki kuda dipandu oleh pawang untuk berkeliling kawasan ini.

Kuntum Farmfield Bogor naik kuda
phinemo.com

5. Melukis Caping dan Bakul

Kegiatan kreatif berupa melukis juga menjadi salah satu atraksi yang bisa dipilih untuk menambah keceriaan anak-anak.

Dalam kegiatan ini, setiap anak akan diberi caping dan bakul serta kuas dan cat. Anak-anak bisa bebas berkreasi melukis di permukaan caping dan bakul dengan berbagai tema yang mereka suka.

melukis caping Kuntum Farmfield Bogor
nativeIndonesia.cim

Fasilitas Pendukung

Berbagai fasilitas penunjang kenyamanan pengunjung disiapkan pihak pengelola. Fasilitas standar mulai dari area parkir, toilet, dan musala.

Lebih dari itu, ada juga pendopo atau aula yang bisa menjadi tempat berkumpul atau bersantai. Untuk makanan juga terfasilitasi karena ada kedai dan resto di dalam kawasan Kuntum Farmfield Bogor ini.

3 Tempat Terbaik Untuk Wisata Edukasi Anak Di Bogor

Lokasi Kuntum Farmfield Bogor

Kebun agrowisata ini berlokasi di Jl. Raya Tajur No.291, Sindangrasa, Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat 16145. Informasi yang lebih dapat menghubungi 0877-2078-1000.

Sekian Ulasan dari Kuntum Farmfield Bogor. Yuk datang dan buatkan kisah liburan rekreasi mu yang berbeda

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Slot Qris

Slot Bet 100

slot bet 100

depo 25 bonus 25

depo 25 bonus 25

depo 25 bonus 25

Depo 25 Bonus 25

Eksplorasi konten lain dari sentul.city

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca