Pemandian Air Panas Gunung Pancar : Bagi para pecinta traveler yang sedang berada di Bogor dan bosan dengan wisata yang gitu-gitu aja maka ada wisata alam di Bogor yang wajib untuk kamu kunjungi buat menghibur diri buat ngelepas kesumpekan selama hari kerja.
Wisata alam yang lumayan bagus dan masih sangat asri lingkungannya yaitu Gunung Pancar Bogor. Gunung ini adalah salah satu diantara deretan gunung yang menghiasi kota Bogor.
Meskipun tingginya hanya sekitar 800 mdpl, namun daya tariknya telah diakui oleh banyak wisatawan lokal dan juga wisatawan mancanegara. Diantara daya tarik yang menjadi magnet wisatawan untuk berkunjung ke gunung ini, yaitu Pemandian Air Panas Gunung Pancar.
Tempat ini adalah salah satu pemandian air panas paling hot di Indonesia. Ada banyak kegiatan yang dapat membuat syaraf-syaraf sobat menjadi rileks setelah sekian lama mendekam di ruang kantor.
Lokasi wisata ini terletak di puncak Gunung pancar yaitu di ketinggian kurang lebih 800m di atas permukaan laut. Suasana disini dingin, suhunya sangat sejuk untuk dinikmati oleh para pengunjung
karena ini adalah tempat pemandian, maka tentu saja aktivitas utama di tempat ini adalah mandi air panas dengan tujuan untuk relaksasi. Pengunjung juga bisa menikmati keindahan hutan pinus yang menawan untuk dijadikan tempat hunting daerah Bogor.
Tak sedikit juga dari para muda mudi yang datang kesini untuk mengabadikan momen- momen special dengan view pemandangan alam di Gunung Pancar.
Baca juga : Curug Cibulao : Destinasi Wisata Alam Air Terjun
Lokasi Tempat Wisata
Alamat obyek wisata alam di Bogor ini berada di Kampung Ciburial, Karang Tengah, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa barat. Bagi yang dari pusat Kota Bogor,
perjalanan akan memerlukan waktu tempuh sekitar 40 menit dengan jarak tempuh kurang lebih 20 kilometer. bila dari Jakarta, jarak tempuhnya sekitar 45 kilometer dengan waktu tergantung rute dan kepadatan lalu lintas.
Rute ke Gunung Pancar Naik Motor
Transportasi ke tempat ini bisa menggunakan sepeda motor, mobil pribadi ataupun angkutan umum. Salah satu rute yang bisa digunakan bagi yang datang dari Jakarta adalah melewati Tol Jogorawi atau tol yang mengarah ke Bogor.
Misalkan kalau lewat Tol Jogorawi, rutenya adalah melewati pintu masuk Tol Sentul City dan mengambil arah ke Jalan Sentul Raya. Dari Jalan Sentul Raya, lanjut terus sekitar 8 kilometer hingga sampai di jalan yang berbentuk setengah bundaran dan ambil arah kiri di bundaran ini.
Nah dari sini, Anda tinggal melanjutkan perjalanan sekitar 600 meter untuk mengakses Kecamatan Babakan Madang. Kemudian dari Babakan Madang, perjalanan tinggal dilanjutkan ke arah Jalan Sumur Batu hingga sampai di Jalan Air Panas.
Artikel Pilihan Editor:
- Jual Tanaman Hias Di Bogor : Sepanjang Jalan Ertiga Bogor
- Roti Unyil Venus Bogor : Yuk Mampir Sebentar Ke Outletnya
- Toko Bunga Raya Florist : Toko Bunga Bogor Yang Kekinian
- 7 Hotel Terbaik Dekat Kebun Raya Bogor Jawa Barat
Setelah sampai di Jalan Air Panas ini, Anda tinggal mengikuti beberapa papan penunjuk arah ke obyek wisata alam Gunung Pancar. Sementara rute ke Gunung Pancar dari kota lain misalnya Depok, juga tidak terlalu sulit. Anda bisa menemukan rute yang lebih praktis menggunakan bantuan aplikasi Google Maps.
Jam Buka Gunung Pancar Air Panas
Untuk kegiatan operasional wisata pemandian air panas gunung pancar ini dibuka setap hari dan 24 jam sehingga bagi kalian yang tidak pnya waktu waktu tertentu untuk ke tempat wisata maka bisa mendatangi tempat ini kapan saja sebisa dan seluang waktumu.
Biaya Masuk Gunung Pancar Air Panas
Berikut informasi terbaru mengenai harga tiket masuk dan beberapa paket wisata yang sobat perlu diketahui.
- HTM wisatawan lokal per orang Rp 5.000 di weekday dan Rp 7.500 di weekend
- HTM wisatawan asing per orang Rp 100.000 di weekday dan Rp 150.000 di weekend
- Harga pakir mobil Rp 10.000 di weekday dan Rp 15.000 di weekend
- Harga parkir motor Rp 5.000 di weekday dan Rp 7.500 di weekend
- Harga pemandian air panas Rp 25.000
Yuk ajak keluarga dan teman-teman mu untuk datang dan berkunjung ke tempat wisata pemandian air panas yang terbaik di Bogor ini.