Savero Style Hotel – Bogor merupakan salah satu tempat singgah para wisatawan lokal maupun mancanegara yang letaknya berdekatan dengan kota Jakarta.
Terdapat banyak perkebunan yang menjadi daya tarik para wisatawan untuk mencari ketenangan dari berbagai hingar bingar perkotaan.
Dikenal dengan kesejukannya, mudah diakses dari berbagai daerah, plus objek wisatanya yang bernuansa alam, nggak heran kalau Bogor banyak dipilih masyarakat sebagai destinasi liburan alternatif saat akhir pekan.
Selain itu, Bogor juga menawarkan banyak akomodasi dengan pemandangan indah nan menenangkan, Bogor juga menyediakan tempat wisata menarik, antara lain ada kebun raya bogor,
Istana bogor, prasasti batutulis, kantor pos, cico (cimahpar integrated conservation), taman topi, taman kencana, lapangan sempur, situ gede, botani square, dan devoyage.
Tempat yang ideal untuk menghabiskan waktu selama liburan, baik itu liburan pribadi atau backpacker maupun untuk rombongan saat liburan bersama keluarga.
Selama liburan tidak hanya tempatnya yang menarik, tapi juga dapat menikmati makanan khas Bogor. Misalnya Soto Bogor, Cungkring, Doclang, Gepuk Karuhun, Ikan Balita, Asinan Bogor, Toge Goreng, Roti Unyil, Laksa Bogor, dan Lapis Talas Bogor.
Saat Pandemi corona tentunya anda sudah akan merencanakan mau kemana seandainya, masa wabah ini belumberakhir, semoga target pemerintah untuk menciptakan kebaikan dan pemutusan mata rantai wabah covid-19 ini bisa segera maksimal.
Karena hal ini bisa kita lihat dengan adanya pemerataan vaksinasi di berbagai sektor dan menurunnya informasi terkait korban paparan virus covid-19 ini sehingga impian untuk hidup normal bisa kembali menjadi kenyataan.
Info hotel menarik kali ini berada di Di kota Bogor yang dekat dengan kebun raya Bogor, teman-teman! Savero Style Bogor, Hotel Modern baru saja buka di tahun 2020 di Kota Bogor.
Pilihan Editor :
Fave Hotel Bogor : Staycation Yang Keren Di Jantung Kota
Hotel Taman Safari : Menikmati Alam Dengan Staycation
19 beautiful rainforest hotels in Bogor Puncak, Indonesia for a family getaway
Sekilas Tentang Savero Style Hotel
Hotel ini mulai menyambut tamu sejak 11 january 2020, hanya berjarak 2 km dari Museum & Monumen PETA dan Kebun raya bogor. Untuk menuju ke bandara Bandara Halim Perdanakusuma berjarak 43 km berkendara.
Savero Style Hotel pada hari Rabu 29 Januari 2020 resmi menggelar soft opening dengan mengusung konsep millenial, mewah dan modern. Hotel ini terletak di lingkup ring satu Kebun Raya Bogor yang di dalamnya termasuk Istana Kepresidenan Republik Indonesia.
Sesuai dengan konsepnya yakni modern klasik, Savero Style Hotel yang baru di bogor akan memberikan warna dalam mencari sebuah penginapan yang trendy, anak muda banget dan harga yang terjangkau. Savero Style Bogor menjadi hotel bintang 3 yang berada di Jalan Pajajaran No. 38 Bogor.
Di hari pertama beroperasi, Savero Style Hotel mengundang anak-anak yatim piatu dari lingkungan sekitar, kontraktor, team project, perwakilan direksi dari Savero Hotels Grup dan keluarga besar Savero Hotels,
Menyatakan bahwa Savero Style Bogor telah membuka pelayanan kepada publik. Soft opening ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Dr. Masagus H. Idrus Ali selaku Komisaris Utama Savero Hotels Grup di Fuschia Meeting Room lantai Rooftop Savero Style Hotel.
Hadir pula Mustafa Rahmatono selaku General Manager Grup sekaligus General Manager Hotel Grand Savero Savero Style Hotel, Maman Gustaman selaku Manager Hotel Savero Depok serta Royke Febrian selaku Manager Hotel Savero Style. Beberapa perwakilan dari Stake Holder juga turut hadir beserta para undangan lainnya.
Dr. Masagus H. Idrus Ali mengaku bangga atas hasil dari produk yang melebihi dari yang diharapkan sekaligus mengucapkan terima kasih kepada semua Stake Holder yang turut andil dalam proses pembangunan Hotel Savero Style Bogor.
Savero Style Hotel memiliki 130 kamar dan Savero Style Hotel memiliki 145 kamar yang terdiri dari Style Room sebanyak 84 kamar, Deluxe Room 59 kamar dan Suite Room 2 kamar, sehingga total sebanyak 275 kamar.
Savero Style Hotel merupakan hotel ke-3 di bawah naungan Savero Hotels Grup berlantai 8 dengan 5 meeting room dan 1 mini ballroom yang berkapasitas hingga 200 orang.
Setiap kamar didesain modern dan mewah dengan sentuhan warna silver dan kekinian. Sementara ruang meeting sudah dilengkapi dengan sound systems, lighting modern, proyektor serta perlengkapan lainnya.
Di lantai satu terdapat Sakura Restaurant yang tampil elegan, menawarkan kebugaran mata dan menyuguhkan makanan dan minuman kaya rasa.
Saat memasuki Savero Style Hotel, para tamu akan merasakan keramahan dan kenyamanan yang berpadu dengan sentuhan bergaya Victorian Classic, disandingkan dengan keindahan kota dan lokasi yang strategis.
Lantai 1 nya terdapat sakura restaurant yang elegan dengan menyuguhkan makanan aneka cita rasa dan minuman juga. Savero Style Hotel bisa di pesan dengan harga mulai dari Rp.500 ribuan saja guys dan anda bisa langsung pesan kamarnya di booking.com
Lokasi Hotel
Untuk lokasi Savero Style Hotel ini sangat mudah untuk ditemukan karena berada di pusat Kota Bogor, tepatnya di Jalan Pajajaran No 38, Bogor 16128 Indonesia.
Sehingga bagi para wisatawan yang sedang berwisata dan berkeliling di kota Bogor untuk menikmati sajian berbagai wisata di kota hujan ini tidak perlu khawatir untuk mencari akomodasi untuk bermalam.
Terdapat beberapa restoran juga yang bisa dikunjungi di dekat hotel dengan berbagai varian menu dan rasa yang istimewa mulai dari restoran yang menyajikan makanan-makanan khas lokal sampai dengan restoran yang menyajikan makanan-makanan khas lainnya.
Diantaranya, Kedai kita, Makaroni panggang, Grand garden resto and cafe, rumah makan sahabat, Bakmi GM Botani square, starbucks coffe Botani square, The place Bogor, Kembang desa, Klappertaart Huize & Resto, Hanamasa Bogor.
Adapun objek wisata yang terdekat dengan Hotel diantaranya, Botani Square, Taman Kencana, Ta,man Sempur, Kebun Raya Bogor, Museum Geologi, Museum Zoologi, Gerai Nusantara, Taman corat coret, Istana Bogor. Monumen Kujang, Museum Peta, Air Mancur Bogor.
Untuk yang hendak melanjutkan perjalanan dengan maskapai penerbangan maka tidak perlu khawatir karena dari Grand Savero Style Hotel dapat mengakses menuju bandara terdekat diantaranya, Bandara Halim Perdana Kusuma, Bandara Soekarno-Hatta.
Layanan Savero Style Hotel
Umum | Parkir, Parkir Gratis, Parkir di gedung, Parkir pribadi, Wi-Fi tersedia di seluruh area |
Layanan | Layanan Internet, Wi-Fi, Termasuk Akses Wi-Fi Gratis |
Makanan & Minuman | Restoran, Layanan Kamar |
Kolam renang dan pusat kesehatan | Spa & Pusat Kesehatan, Pijat |
Layanan resepsionis | Resepsionis 24 Jam, Parkir Valet, Layanan Concierge |
Area umum | Taman |
LayananKebersihan | Jasa Penyetrikaan |
Fasilitas Bisnis | Fsilitas Ruang Rapat/Meeting dan Perjamuan |
Keamanan | Brankas, Keamaan 24 Jam Security, Alarm |
Fitur Keamanan | Staf mengikuti semua protokol keamanan sesuai petunjuk otoritas setempat, Hand sanitizer di kamar dan area utama, Proses pengecekan kesehatan tamu, Alat P3K tersedia, Akses ke layanan kesehatan profesional, Termometer untuk tamu yang disediakan oleh properti, Tersedia masker untuk tamu |
Kebersihan & disinfeksi | Penggunaan pembersih berbahan kimia yang efektif melawan Coronavirus, Seprai, handuk, dan pakaian dicuci sesuai pedoman otoritas setempat, Akomodasi harus disemprot disinfektan setelah tamu check-out dan sebelum tamu baru check-in, Akomodasi ditutup setelah dibersihkan, Tamu dapat membatalkan layanan kebersihan untuk akomodasinya selama mereka menginap |
Makanan & minuman | Pembatasan jarak sosial di area makan, Makanan dapat diantarkan ke akomodasi tamu, Semua piring, gelas, dan alat makan lainnya sudah dibersihkan, Wadah bungkus sarapan, Makanan yang diantar dikemas dengan aman |
internet | Wifi tersedia di seluruh ruangan hotel dan tidak dikenakan biaya |
Layanan parkir mobil | Parkir pribadi gratis tersedia di lokasi properti (reservasi tidak diperlukan). |
Penginapan dengan hewan peliharaan | Binatang peliharaan tidak diperkenankan |
Akomodasi bagi anak dan penyediaan tempat tidur tambahan | Anak usia berapa pun diizinkan. Anak (sampai dan termasuk usia 6 tahun) dikenakan biaya secara gratis ketika menggunakan tempat tidur yang sudah ada. Ranjang bayi tidak tersedia. Tempat tidur ekstra tidak tersedia. |