Curug Cihurang : Destinasi Wisata air Terjun Di Bogor

Curug Cihurang – Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS) memiliki berbagai wisata alam yang sangat menyejukkan jiwa dan raga. Banyak wisata air yang dapat kamu nikmati, dengan berbagai macam karakteristiknya.

Keindahan alamnya selalu menjadi buruan para wisatawan yang ingin menenangkan diri dari berbagai aktivitas yang selama ini digeluti. Terdapat sebuah wisata air terjun atau curug dimana kamu tidak perlu melakukan trekking yang melelahkan, yakni Curug Cihurang. Tempat wisata air yang tepat untuk membawa serta anak-anak.

curug cihurang
Sumber

Curug Cihurang, berbeda dengan Curug Ciherang. Curug Cihurang berada di kawasan Taman Nasional Halimun Gunung Salak. Sedangkan Curug Ciherang ada di Sukamakmur. Curug Cihurang ini terkenal sebagai lokasi camping ground/tempat berkemah yang asik.

Tempat wisata alam ini mungkin bisa dipakai oleh pengunjung sebagai latihan dan pemanasan sebelum melihat curug lain yang lebih besar dan lebih jauh jaraknya. Akses ke curug lainnya pada umumnya jauh lebih panjang dan dengan medan yang lebih menantang. Namun demikian, semua curug di TNGHS menawarkan pengalaman yang berbeda dan tetap mengesankan.

curug cihurang
Sumber

Baca juga : Wisata Kolam Renang, Yuk Ke Curug Ciherang Bogor

Ada gapura selamat datang yang menyambut pengunjung di pintu gerbang Taman Nasional Gunung Halimun Salak yang berada di Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor. Gardu tempat pembayaran karcis masuk ke dalam kawasan taman nasional masih sekitar 100-an meter lagi dari gerbang.

Setelah melewati pintu gerbang maka akan segera terlihat pemandangan menghijau hutan muda buatan yang dikembangkan di dalam kawasan taman nasional yang sangat luas ini. Kawasan hutan itu tak hanya terlihat di sisi kiri kanan jalan sebelum sampai ke lokasi obyek wisata ini, namun terus akan terlihat di sepanjang jalan di dalam kawasan taman nasional.

Curug Cihurang Bogor memiliki dua air terjun yang letaknya cukup berdekatan. Kedua air terjun itu hanya beberapa meter tingginya dengan debit air yang tidak begitu besar saat itu. Sebuah kolam cukup luas terlihat berada di dasar tebing rambatan air terjun. Luncuran untuk anak-anak juga disediakan di kolam penampungan curug ini.

Untuk menuju Curug Cihurang kamu dapat melalui jalur leuwi liang atau melalui Simpang Ciampea. Jika kamu bergerak dari Jakarta, kamu dapat melewati tol Bogor lingkar luar, kemudian keluar melalui Sentul City. Setelah itu belok ke kanan keluar via jalan baru. Lanjutkan perjalananmu menuju arah Yasmin, lalu belok ke arah Dramaga bogor.

Kemudian terus lurus sampai menuju Pasar Ciampea lalu gerbang IPB Dramaga. Dari IPB Dramaga, kamu akan menemukan sebuah jalan pertigaan kemudian arahkan kendaraanmu ke kiri menuju Gunung Bunder. Jalur yang akan dilalui penuh dengan belokan dimana merupakan sebuah ciri khas jalanan pegunungan, juga minim lampu penerangan jika malam hari.

Pada saat memasuki area Taman Nasional Gunung Halimun Salak kamu harus membayar biaya retribusi sebesar: Rp. 25.000/ motor untuk 2 orang. Jika menggunakan kendaraan mobil dihitung Rp. 15.000/orang. Setelah 1 jam kemudian kamu sampai di tiket masuk menuju Curug Ciherang, dan kamu harus kembali membayar biaya retribusi sebesar:

Tiket Curug Cihurang          : Rp. 10.000,- per orang

Camping                                 : Rp. 50.000 – untuk 2 Orang                                      

Parkir Mobil                          : Rp. 15.000,- per unitnya

Untuk Jam Operasional Curug Cihurang dibuka setiap hari mulai Pukul 08.00 sampai dengan pukul 16.00 wib. Namun untuk kamu yang ingin melakukan kegiatan camping dibuka selama 24 jam. Nah bagaimana teman-teman dengan ulasan salah satu Curug yang ada di Bogor ini, Tertarik? Yuk ajak sahabat tuk berlibur dan berakhir pekan disini.

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Slot Qris

Slot Bet 100

slot bet 100

depo 25 bonus 25

depo 25 bonus 25

depo 25 bonus 25

Eksplorasi konten lain dari sentul.city

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca