Petitenget Beach Bali, Nikmati Keindahannya

Petitenget Beach Bali

Petitenget Beach Bali : Nama Petitenget diambil dari dua kata, yaitu “Peti” yang bermakna peti dan “Tenget” yang bermakna Roh. Jadi, pantai Petitenget adalah salah satu pantai yang mana ada bangunan puranya. Bangunan pura adalah salah satu tempat ibadah umat Hindu.

Karena ada Pura, maka sangat bermakna kalau pantai Petitenget sebagai pantai pengusir roh jahat sebab ada bangunan sucinya yang berguna untuk ibadah. Maka dari itu, sangat tak mengherankan kalau pantai Petitenget memiliki sensasi yang mistis.

Pantai petitenget adalah salah satu destinasi wisata yang lokasinya sangat dekat dengan pantai Kuta, Bali. Bisa dikatakan masih satu garis, terkait pantai Petitenget sendiri tetap masih terdapat perbedaan yang begitu kontras dengan pantai Kuta.

Baca Juga : Taman Soekasada Ujung : Identik Dengan Taman Ujung

Beberapa wisatawan asing dan lokal yang ingin merasakan sensasi ketenangan dalam berlibur pasti lebih memilih pantai Petitenget dibandingkan Pantai Kuta yang sangat ramai. Banyak orang yang berjemur, karena terik matahari pantainya yang bersinar sepanjang hari.

Petitenget Beach Bali
Petitenget Beach Bali

Buat kamu yang suka dengan kegiatan surfing, pantai yang satu ini wajib menjadi salah satu tujuan. Ombaknya yang besar dan menantang sangat cocok untuk kegiatan olahraga air sekelas surfing.
Kala menjelang senja, seketika pantai Petitenget jadi banyak dikunjungi wisatawan. Ada yang sambil duduk-duduk di tepi pantai menikmati keindahan senja, ada juga yang sambil duduk di restoran terbuka untuk menikmati keindahan matahari terbenam.

Pantai Petitenget merupakan salah satu pantai yang tergolong produktif dari segi penghasilan mata pencaharian warga setempat yang suka mencari ikan. Di beberapa sisi terdapat beberapa perahu nelayan yang berlabuh dan biasa digunakan untuk mencari ikan.

Biasanya, para nelayan pergi melaut kala malam hari dan kembali ke pantai kala pagi hari dengan hasil tangkapan yang melimpah. Ada pula nelayan yang menebar jaring di malam hari dan kembali ke laut pagi hari untuk mengambil jaring mereka.

Harga Tiket dan Jam Operasi

Jika kamu tertarik untuk berkunjung ke kawasan wisata Petitenget, harga tiket yang dikenakan tidak ada, alias gratis. Selain itu, jika kamu ingin menikmati liburan sampai puas di pantai ini juga tidak ada batasan jam operasionalnya, lho!

Bisa dikatakan, jam operasional dari pantai Petitenget ini 24 jam nonstop. Jika kamu ada rencana untuk menginap, menginap di penginapan yang sudah disediakan. Tidak ada penyewaan tenda untuk bermalam karena pantai ini tergolong berbahaya ombaknya.

Pasir Abu Pantai Petitenget
Pasir Abu Pantai Petitenget

Sama seperti pantai lainnya, Petitenget tidak pernah tutup. Buka setiap hari kecuali hari raya Nyepi. Rumah pantai buka mulai pukul 08:00 hingga 23:00. Penjual makanan lokal buka sekitar pukul 07.00 dan tutup pada pukul 19.30. Parkir Rp2.000 (sepeda motor) / Rp5.000 (mobil).

Salah satu keuntungan datang ke pantai ini adalah lebih sedikit orang yang berebut tempat bagus untuk melihat matahari terbenam. Meski pada masa golden time penonton mulai bertambah banyak. Tapi itu tidak akan melebihi pengunjung di Kuta atau Seminyak. Datang jam 17:30 dan sewa kursi pantai atau bean bag. Harganya Rp100.000, tapi di hari-hari tertentu bisa lebih murah (Rp50.000/kursi pantai).

Lokasi dan Rute Menuju Petitenget Beach

Pantai petitenget beralamat di Jalan Petitrenget, Kelurahan Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. Jarak Pantai Petitenget dengan Pantai Kuta Bali tidak terlalu jauh. Kedua pantai eksotis ini berada di garis yang sama.

Juga keduanya cukup dekat dengan Bandara Internasional Ngurah Rai. Meskipun berdekatan, animo pengunjung untuk mencapai obyek wisata ini tak sebanding dengan Pantai Kuta. Dari Pantai Legian, Petitenget dapat ditempuh dengan jarak 5 kilometer. Lokasinya cukup strategis lantaran berada di kawasan wisata hits Seminyak.

Dari Seminyak, bakar kalori dan lihat jalan pusat kota yang sibuk dengan berjalan kaki ke Petitenget. Sepanjang jalan, temukan banyak minimarket dan tempat makan. Pilihan lainnya adalah memesan ride-hail atau menyewa sepeda. Keduanya nyaman tetapi harganya berbeda. Pilihan terakhir nantinya akan memudahkan banyak tempat eksplorasi.

Dengan naik motor, penumpang akan dikenakan biaya Rp10.000 (jarak ±3km). Dengan mobil berkapasitas hingga 4 penumpang, biayanya Rp25.000. Ada tiga rute yang bisa ditempuh. Rute terdekat adalah pantai Seminyak-Jalan Sarinande-Jalan Sari Dewi-Jalan Kayu Aya yang berjarak 2,2 km. Sayangnya, jalan di jalan Sari Dewi sangat sempit. Masuk akal hanya untuk pejalan kaki.

Jika anda berangkat dari pantai Legian menuju pantai Petitenget Beach, maka akan menempuh jarak kurang lebih 5 kilometer, dengan perkiraan waktu tempuh sekitar 30 menit. Walaupun lokasi pantai saling berdekatan, namun kunjungan wisatawan ke pantai Petitenget Kerobokan tidak seramai kunjungan wisatawan ke pantai Legian dan pantai Kuta Bali.

Lokasi pantai Petitenget Beach sangat strategis karena berada di bagian tengah objek wisata Seminyak. Selain itu, akses menuju pantai ini sangat mudah dari jalan Kayu Jati Seminyak. Pengunjung pantai juga di mudahkan saat berkunjung, karena tersedia tempat parkir kendaraan yang sangat luas, serta lokasi tempat parkir kendaraan berdekatan dengan bibir pantai.

Keunikan Dari Petitenget Beach Bali

Pantai Petitenget beach karena lokasinya berada di barat daya pulau Bali, membuat lokasi pantai salah satu tempat terbaik melihat pemandangan sunset di Bali. Sebagian besar wisatawan yang berkunjung ke pantai dengan tujuan melihat matahari terbenam.

Pengunjung akan akan mulai berdatangan sekitar pukul 17:15. Rata-rata waktu sunset di pantai Petitenget Seminyak mulai dari pukul 18:00. Jika anda memilih hotel yang berada di pinggir pantai Petitenget beach, maka anda akan dapat melihat suasana pemandangan matahari terbenam dari kamar hotel anda.

Menjelang matahari terbenam, hotel, villa, restoran, bar yang berada di pinggir pantai Petitenget Seminyak mulai di penuhi oleh wisatawan yang ingin melihat keindahan sunset. Pemandangan matahari terbenam dari pantai sangat indah.

Lebih lanjut, aktivitas wisatawan yang liburan ke pantai Petitenget Beach sebagian besar untuk berjemur, jogging, jalan-jalan di pinggir pantai, serta duduk santai di tepi pantai sambil menunggu matahari terbenam.

Selain itu, kawasan Petitenget beach lokasinya sangat tenang karena tidak ramai pengunjung. Hal ini memungkinkan Anda untuk dapat duduk santai sambil menikmati pemandangan matahari terbenam. Dengan pasir abu-abu dengan bentangan sejauh mata anda dapat memandang, membuat objek wisata pantai Petitenget beach memiliki cukup ruang untuk mengakomodasi tingginya kunjungan wisatawan ke kawasan pariwisata Seminyak Bali.

Ombak di pantai Petitenget Seminyak lumayan tinggi dan arus laut sangat kuat. Membuat pantai ini lebih cocok untuk aktivitas Bali water sports seperti selancar. Selain aktivitas berselancar, di pantai ini anda juga akan banyak melihat wisatawan yang menunggang kuda.

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Slot Qris

Slot Bet 100

slot bet 100

depo 25 bonus 25

depo 25 bonus 25

depo 25 bonus 25

Eksplorasi konten lain dari sentul.city

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca